Pada tutorial kali ini, saya akan menjelaskan tentang. Bagaimana Cara Memunculkan Add Ins Storyboard Di Powerpoint. Bagi yang belum tahu storyboard saya akan memberikan penjelasan sederhana tapi agak ngawur hehe. Jadi storyboard (powerpoint) ini adalah tempat kita menyimpan asset grafis yang suatu saat kita dapat menggunakannya kembali tanpa harus membuat dari awal (hanya perlu drag & drop saja). Ini sangat lebih efektif daripada kita melakukan copy paste.
Untuk spesifikasi Sistem Operasi sendiri yang harus kita gunakan adalah minimal OS windows vista dengan server pack 1. Memiliki software powerpoint, 2010 - 2016 lebih recommended, karena dapat kita gunakan untuk membuat video dari poowerpoint. Jika syaratnya sudah lengkap kita akan mulai mendownload sesuatu yang kita butuhkan.
Pertama bukalah alamat berikut https://www.visualstudio.com/downloads/. Saat membukanya jangan lupa pastikan laptop terkoneksi dengan wifi (hehe)
Klik untuk memperbesar |
Kemudian pada bagian Team Foundation Server 2017 Update 3 pilih Team Foundation Server Office Integration 2017. Perhatikan gambar dibawah ini.
Untuk melakukan proses download, pilihlah format ISO terlebih dahulu, kemudian klik tombol download. Tunggu proses download sampai selesai
Selanjutnya setelah proses download selesai kita dapat ekstract hasil download tadi menggunakan aplikasi winrar, 7zip ataupun aplikasi sejenis (sudah tahu kan cara extract itu bagaimana?). Langkah selanjutnya kita akan melakukan installasi, saran saya saat installasi koneksikan laptop kita dengan jaringan wifi karena biasanya ada beberapa package yang harus didownload. Lanjuut...
Untuk proses installnya silahkan buka folder hasil extractan tadi, kemudian klik 2 kali pada bagian tfs_officeIntegration
Proses installasi akan berjalan seperti pada installasi software umumnya. Setelah proses installasi selesai, silahkan buka software powerpoint kita. Jika proses berhasil akan muncul satu menu baru di powerpoint kita dengan nama storyboarding.
Untuk menggunakannya sendiri kita klik bagian storyboard shapes. Akan terbuka satu panel baru (biasanya di samping kanan). Di panel ini kita telah disediakan beberapa shape / elemen yang sudah siap pakai. Silahkan di cek sendiri, soalnya elemen yang disediakan lumayan banyak.
Bila ingin menggunakan shapes, sangat sederhana sekali. Hanya perlu melakukan drag and drop pada shapes yang akan kita gunakan ke arah slide.
Selain menggunakannya kita juga bisa membuat shape kita sendiri, melakukan import shape, melakukan export shape dan lainnya. Hal ini membuat proses desain grafis, membuat video, membuat presentasi pada powerpoint menjadi lebih cepat. Tunggu tutorial berikutnya dari saya untuk teknik tersebut hehe. Ketika melihatnya tentu saja add ins ini sangat membantu bagi yang sering berinteraksi dengan lembar kerja powerpoint.
Sekian tutorial tentang Cara Memunculkan Add Ins Storyboard Di Powerpoint. Silahkan dipraktekkan dan ditunggu feedbacknya. Boleh tulis komennya dibawah, insyaallah saya akan membalas komentar yang anda kirimkan.
Stay Folish Stay Hungry untuk para newbie se-Indonesia...
Semoga bermanfaat dan salam transformasi...
EmoticonEmoticon